Dandim 0703/Cilacap Ikuti Video Conference Lintas Sektoral

TNI AD

Cilacap – Dandim 0703/Cilacap Letkol Yudi Purwanto ikuti Video Conference terkait Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka Analisan dan Evaluasi Pengamanan Idul Fitri 1439 H 2018 M, di Ruang Ops Polres Cilacap Jl. Ir. H. Juanda Kelurahan Kebonmanis Kecamatan Cilacap Utara, Kabupaten Cilacap, Senin (25/06).

Video Conference (Vidcon) tersebut dihadiri oleh Bupati Cilacap Tato Suwarto Pamuji, Danlanal Cilacap Kolonel Laut (P) Agus Prabowo Adi, SE, Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf Yudi Purwanto, Kapolres Cilacap AKBP Djoko Julianto. S.I.K, M.H, Kadishub Kabupaten Cilacap Tulus Wibowo, Kepala Jasa Raharja Okto Arif Primanto, Kepala KSOP Kelas II Cilacap Wigyo, S.Sos., M.H., Ketua KPU Cilacap Sigit Kwartianto, Kepala SAR Cilacap
Mulwahyono, Dinas DPKUKM, Dinas PU, Pertamina RU IV serta tamu undangan lainnya.

Sebelum pelaksanaan Vidcon Kapolres Cilacap AKBP Djoko Julianto. S.I.K, M.H sempat menyampaikan analisa dan evaluasi terkait pelaksanaan Operasi Ketupat Candi 2018 Polres Cilacap sudah dilaksanakan secara maksimal namun kedepan agar lebih dimaksimalkan lagi dalam pelaksanaannya.

Kegiatan Vicon dilanjutkan dengan mendengarkan arahan dari Menkopolhukam, Jenderal TNI (Purnawirawan) Wiranto, Kapolri Jenderal Polisi Drs HM Tito Karnavian MA Ph.D, Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi, Panglima TNI Hadi Tjahjanto dan Menteri PU Ir. Mochamad Basoeki Hadimoeljono, M.Sc., Ph.D yang intinya menyampaikan bahwa arus mudik dan arus balik berjalan dengan baik, terjadi penurunan terkait penggunaan kendaraan pribadi dalam arus mudik maupun balik karna masyarakat lebih menggunakan sarana transportasi masal yang disediakan pemerintah, Infrastruktur yang memadai serta menurunya tindak pidana dalam pelaksanaan Operasi Ketupat hal tersebut tidak terlepas dari pengamanan yang dilakukan oleh pihak Polri yang bekerjasama dengan instansi terkait.

Giat Vidcon tersebut dilanjutkan dengan Evaluasi terkait Harga Pangan yang merupakan kebutuhan pokok Jelang Hari Raya Idul Fitri 1439 H, bahwa tidak terjadi kenaikan yang sangat signifikan hal tersebut tidak terlepas dari kerja keras Polri dengan Instansi terkait lainya yang membentuk satgas pangan dalam menjaga stabilitas harga pangan menjelang hari raya Idul Fitri 1439 H.

Setelah Pelaksanaan Vidcon Kapolres Cilacap menyampaikan ucapan terimakasih Kepada Instansi terkait yang terlibat dalam operasi Ketupat Candi 2018 Polres Cilacap.

“Saya menyampaikan Terimakasih atas kerjasamanya selama pelaksanaan operasi ketupat sehingga dapat berjalan dengan Baik”,Kata Kapolres Cilacap. (S)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments