PK. Magelang,. — Dandim 0705/Magelang memimpin langsung pelaksanaaan kegiatan tradisi saling bermaaf-maafan, bertempat di lapangan apel Makodim (Markas Komando Distrik Militer) Magelang. acara silaturrahmi Halal-bihalal di diikuti oleh seluruh prajurit dan PNS Kodim dan semua jajaran koramil di bawah Kodim 0705/magelang. Selain dengan anggota militer dan PNS kegiatan Halal bihalal juga di ikuti oleh para pengurus persit kartika chandra kirana cabang XXV/Kodim 0705/Magelang. Kamis(21/06)
Komandan Kodim 0705/Magelang Letnan Kolonel ARM Kukuh Dwi Antono S.I.P, mengatakan . “kegitan Halal Bihalal dimaksudkan untuk menjalin silaturahmi antara Komandan dengan anggotanya, Momentum ini sangat strategis untuk saling memafkan diantara prajurit selama bergaul selama satu tahun. Tentu ada kesalahan antar sesama yang di harapkan saling terbuka menaafkan pada kesempatan Lebaran Idul Fitri ini“. katanya.
Selain itu kegitan itu juga diharapkan menjadi perekat silaturahmi yang akan memperkuat soliditas diantara prajurit TNI di jajaran Garnesun Magelang. Tambah Dandim.
Menurut Kapten Caj Budi, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan jalinan silaturahmi yang kuat serta ketulusan dari lubuk hati untuk memohon dan memberikan maaf atas semua kesalahan kita sebagai sesama manusia. Pada kegiatan ini juga dilaksanakan pengecekan anggota yang pulang cuti gelombang pertama dan cuti gelombang kedua.
“Harapanya dengan acara Halal-bihalal jalinan silaturahmi yang kuat akan menunjang pelaksanaan tugas pokoknya di satuan ini” Ucapnya.
“Selain halal bihalal acara tersebut juga di sambung dengan pelepasan anggota makodim dan koramil yang akan melaksanakan MPP(Masa Persiapan Pensin), di harapkan dengan momentum halal bihalal seluruh anggota kodim dan koramil bisa berkumpul semua, dan bisa bermaaf-maafan dengan seluruh rekan kerja dan anggota yang akan MPP, sebelum mereka kembali ke lingkungan masarakat” Tutur Dandim