Lantamal V (21/6),—Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) V Surabaya Laksamana Pertama TNI Edwin, S.H., bersama Ketua Korcab V DJA II Ny. Wenny Edwin bersilaturrahmi dengan Gubernur Jawa Timur Dr. H. Soekarwo, S.H., M. Hum bersama istri Nina Soekarwo yang menggelar acara halal bihalal di kantor Gubernur Jatim, Jalan Pahlawan Surabaya, Kamis (21/6).
Tampak hadir dalam acara tersebut antara lain – Pangdam V /Brawijaya beserta Ibu, Kapolda Jawa Timur beserta ibu, Gubenunur AAL, Komandan Kodiklatal beserta Ibu, Kasgartap III berserta Ibu, Komandan Pasmar I beserta Ibu, -Sekda prov Jatim, Kajati Jatim, Wakapolda Jatim, Danrem 084/Bj, Danlanud Sby, Kapolrestabes Sby, Kapolres Pelabuhan Tanjung perak, Konjen Australia, Konjen Jepang, seluruh pejabat teras pemprov. Jatim, Bupati/Walikota dan jajaran Forkopimda kabupaten/kota Jawa timur serta para tamu undangan lainnya.
Halal bihalal tersebut digelar dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Fitri 1439 H/2018 M.
Seperti yang disampaikan oleh Kepala Biro Humas dan Protokol Setdaprov Jatim, Benny Sampirwanto bahwa halal bihalal dibagi tiga sesi, sesi pertama, dimulai pukul 07.30-09.00 WIB bersama Forkopimda Jawa Timur, di antaranya pimpinan DPRD, Pangdam V/Brawijaya, Kapolda Jatim, Kajati Jatim, Ketua Pengadilan Tinggi Jatim dan Pangkotama.
Juga, dengan seluruh jajaran anggota DPRD Jawa Timur, pimpinan instansi/OPD di Jawa Timur, Dirut BUMN/BUMD dan ketua BEM PTN/PTS di Surabaya.
Selanjutnya, pukul 09.00-10.00 WIB, halal bihalal dilanjutkan dengan Bupati/Walikota dan jajaran Forkopimda kabupaten/kota.
Sementara untuk sesi ketiga, dimulai pukul 10.00-11.30 WIB Gubernur Jawa Timur mengundang pimpinan instansi lain dan masyarakat umum, seperti berbagai organisasi profesi di Jatim, yakni Kadin, REI, PGRI, APINDO, IDI, dan lainnya. Selain itu, juga organisasi keagamaan seperti PWNU, PW Muhammadiyah, Persatuan Gereja Indonesia, WALUBI dan Yayasan Moh. Chengho.
Gubernur Jawa Timur dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan mohon maaf lahir dan batin semoga satu bulan kita melaksanakan puasa ramadhan mendapatkan maghfiroh dari Allah SWT.
Tidak lupa saya bersama istri mohon maaf lahir dan batin apabila saya dan keluarga ada kesalahan serta saya juga minta maaf karena sebentar lagi saya akan selesai memimpin jawa timur sekali lagi saya minta maaf, pungkasnya.