PK,.JAKARTA,. Panglima Komando Pertahanan Udara Nasional (Pangkohanudnas) Marsda TNI Imran Baidirus, S.E., Kamis (7/6) di depan lobby Makohanudnas Halim Perdanakusuma di dampingi Kas Kohanudnas Marsma TNI Arif Mustofa memberikan tali asih secara simbolis kepada anggota dan office boy Markas Kohanudnas. Penyerahan tali asih sebagai suatu bingkisan lebaran diberikan menjelang pelaksanan cuti idul fitri 1439 Hijriah, disaksikan oleh para pejabat Markas Kohanudnas, perwira serta segenap anggota Kohanudnas.
Dalam sambutannya Pangkohanudnas, mengajak untuk selalu bersyukur, “Tali asih ini sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa serta mari kita selalu menjaga tali silaturahmi di antara kita semua. Pesan saya menjelang mudik agar segala sesuatunya disiapkan dengan baik agar aman dan lancar selama dalam perjalanan, jaga keselamatan diri, rumah dan lingkungan yang ditinggalkan selama pulang kampung”, harap Pangkohanudnas Marsda TNI Imran Baidirus, S.E.