PRAJURIT BRIGIF 1 MARINIR LAKSANAKAN SAMAPTA

PRAJURIT BRIGIF 1 MARINIR LAKSANAKAN SAMAPTA

TNI AL

Dalam rangka pembinaan dan mengukur kemampuan fisik, prajurit Brigade Infanteri 1 Marinir melaksanakan test samapta di lapangan apel Kesatrian Marinir R. Suhadi, Gedangan, Sidoarjo. Jumat (27/07/2018).

Pelaksanaan test samapta yang juga ikuti oleh Komandan Brigif 1 Mar Kolonel Marinir Suliono tersebut, dilaksanakan dengan tujuan untuk mengukur kemampuan fisik dan ketahanan prajurit, sehingga dapat dijadikan pedoman dalam pembinaan fisik prajurit, kegiatan samapta diikuti oleh seluruh prajurit Brigif 1 Marinir, sedangkan pelaksanaannya, di mulai dari tanggal 25 sampai dengan 27 Juli 2018.

Sebelum pelaksanaan samapta, terlebih dahulu dilakukan pemeriksaan kesehatan oleh Tim Kesehatan. Pada kesempatan tersebut Komandan Brigif 1 Mar Kolonel Marinir Suliono sebelum pelaksanaan samapta memberikan arahan, agar seluruh prajurit melaksanakan samapta dengan sungguh-sungguh, sesuaikan dengan kemampuan masing-masing, sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.