Sukabumi_Pertandingan Sepak Bola antar Desa dalam rangka memeriahkan HUT RI yang dilaksanakan Rutin di Kecamatan Kalibunder Kabupaten Sukabumi selalu mendapat perhatian dan selalu meriah.
Tentunya untuk kelancaran jalanya pertandingan diperlukan aparat keamanan agar pertandingam berjalan aman dan terkendali
Pertandingan grand final di buka langsung oleh Camat Kalibunder Mochamad Deny Ramedan.Dan disaksikan sekitar 3000 pasang mata Masyarakat Kecamatan Kalibunder.
Oleh karena itu Serda Andy dan Serda A. Sawaludin TNI Posramil Kalibunder /Mil 2213 /Jampang Kulon satuan Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi bersama sama Anggota Polsek Kalibunder mengamankan Jalanya pertandingan dari mulai even digelar sampai grang dinal hari ini kamis, (16/08/2010) yang dilaksanakan di lapang Biduri Sunda Kecamatan Kalibunder.
Serda Andy yang ikut mengamankan jalanya pertandingam menyampaikan bahwa,hal itu dilaksanakanya dengan penuh semangat guna kelancaran jalanya pertandingan.Karena menurutnya apabila tidak melakukan pegamanan di hawatirkan akan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan yang dapat mengganggu jalanya pertandingan.
(A. Hasbi / Satiman)