(Penkostrad. Senin, 6 Agustus 2018). Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) secara resmi membuka kejuaraan Lomba Tembak Piala Kasad Tahun 2018, bertempat di Lapangan tembak Kartika Divisi Infanteri I Kostrad Cilodong, Depok, Jawa Barat, Senin (6/8). Kejuaraan ini akan berlangsung selama 9 hari, mulai tanggal 6 sampai 14 Agustus 2018.
Tema yang diusung pada lomba tembak tahun ini adalah, “Melalui Lomba Tembak Piala Kasad TA.2018 Kita Wujudkan Prajurit TNI AD Yang Jago Tembak, Berjiwa Satria Dan Bermoral Dalam Mendukung Tugas Pokok.”
Dalam amanatnya Kasad mengatakan, Kejuaraan Lomba Tembak piala Kasad ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan sebagai bagian dari evaluasi hasil pembinaan latihan prajurit dan satuan jajaran TNI AD, khususnya di bidang menembak. Hal ini konsisten dengan penekanan saya setiap berkunjung ke satuan yaitu agar prajurit TNI AD harus berdisiplin tinggi, jago perang, jago tembak, jago beladiri dan memiliki fisik yang prima.
Kasad juga mengatakan bangga dengan prestasi yang ditorehkan prajurit TNI AD dalam lomba tembak nasional maupun internasional, diantaranya Lomba Tembak Panglima TNI, AARM (Asean Armies Rifle Meet), BISAM (Brunei International Shooting Skillat Arms Meet) dan ASAAM ( Australian Army Skillat Arms Meeting).
mengakhiri amanatnya Kasad mengatakan, Kita harus jujur mengakui, bahwa proses regenerasi masih belum berjalan dengan optimal. Oleh karena itu, melalui kegiatan Lomba Tembak Piala Kasad ini, diharapkan dapat muncul petembak-petembak baru dengan prestasi yang baik, agar dapat dipersiapkan sebagai atlet untuk Lomba Tembak nasional/internasional dimasa depan. Sebagai bagian dari proses regenerasi peran seluruh Kotama memegang posisi sentral dalam upaya regenerasi ini.
“Selamat bertanding, jaga sportivitas dan raih prestasimu secara optimal,” ujar Kasad.
Dalam lomba tembak Piala Kasad ini ada lima materi lomba yang akan dipertandingkan, yaitu materi Tembak Senapan, Tembak Pistol (putra putri), Tembak Pistol Eksekutif Perwira Kotama, Tembak Senapan Otomatis (SO), Karaben dan Sniper. Dimana kejuaraan tersebut diikuti oleh 19 satuan tingkat Kotama yaitu Divisi 1 Kostrad, Divisi 2 Kostrad, Divisi 3 Kostrad, Kopassus, Kodam I/BB, Kodam II/SWJ, Kodam III/SLW, Kodam IV/DIP, Kodam V/BRW, Kodam VI/MLW, Kodam IX/UDY, Kodam XII/TP, Kodam XIII/MDK, Kodam XIV/HSN, Kodam XVI/PTM, Kodam XVII/CEN, Kodam XVIII/Kasuari, Kodam IM, dan Kodam Jaya.
Peserta lomba dari seluruh Kotama berjumlah 477 atlet, dengan rincian 95 atlet Senapan,57 atlet Pistol Putra, 57 atlet Pistol Putri, 95 atlet Pistol Pa Kotama Eksekutif, 78 atlet Tembak Senapan Otomatis (SO), 57 atlet Karaben, dan 38 atlet Sniper.
Peserta lomba yang keluar sebagai juara umum akan menerima penghargaan dan piala bergilir dari Kasad. Pada tahun 2017 keluar sebagai juara umum Lomba Tembak Piala Kasad yaitu kontingen petembak dari Kopassus.