Kodam Jaya Pertajam Kemampuan Intelijen, Adaptasi dan Interaksi Sosial 150 Bintara

Kodam Jaya Pertajam Kemampuan Intelijen, Adaptasi dan Interaksi Sosial 150 Bintara

TNI AD

Kodam Jaya – Condet. Kasdam Jaya/Jayakarta Brigjen TNI Suharyanto, S.Sos., M.M, secara resmi menutup Penataran Mobile Training Team (MTT) Pengetahuan Dasar Intelijen Kodam Jaya Tahun Anggaran 2018 di Aula NKRI Rindam Jaya, Jalan Raya Condet, Jakarta Timur, Sabtu (29/9/18).

Dalam penataran ini, sebanyak 150 orang Bintara Intel dan Babinsa selama 2 minggu telah dibekali materi teori yang langsung diaplikasikan dalam praktek untuk mempertajam pengetahuan dasar intelijen.

Pangdam Jaya dalam amanatnya yang dibacakan Kasdam Jaya mengharapkan, kemampuan intelijen lulusan MTT semakin tajam untuk mengantisipasi timbulnya potensi kerawanan wilayah.

“Saya berharap semua peserta dapat meningkatkan kemampuan intelijen, adaptasi dan interaksi sosial, sehingga mampu melakukan deteksi dan cegah dini terhadap potensi kerawanan yang timbul di wilayah tugasnya,” harap Pangdam.

Pangdam juga meminta, agar peserta mempelajari dan mengaplikasikan materi yang telah diperoleh, sehingga dapat mendukung keberhasilan tugas dengan memanfaatkan daya dukung dan sarana prasarana untuk menghimpun sebanyak mungkin informasi di wilayah, lebih-lebih menjelang Pileg dan Pilpres 2019.

Sebelum penutupan, Kasdam Jaya telah memberikan pembekalan materi Dasar Intelijen kepada seluruh peserta. Materi yang disampaikan Kasdam Jaya mengulas perkembangan teknologi yang semakin pesat dan informasi yang semakin cepat diketahui semua orang.

Permasalahan keamanan regional serta pengaruhnya, terorisme serta paham radikalisme maupun intoleransi juga dipaparkan Kasdam Jaya dihadapan para peserta penataran.

Hadir dalam penutupan penataran tersebut, Danrindam Jaya, para Asisten Kasdam Jaya, Waasintel Kasdam Jaya, Danden Inteldam Jaya dan para Perwira Intelijen dari Satuan Kewilayahan Kodam Jaya.