Olah Yudha Prajurit Sarotama di Yonko 468 Paskhas

Olah Yudha Prajurit Sarotama di Yonko 468 Paskhas

TNI AU

Biak (24/10). Batalyon Komando 468 Paskhas menggelar Olah Yudha dalam rangka melatih kesiapan prajurit untuk menghadapi Pilpres Tahun 2019 di Wilayah Biak Numfor yang dilaksanakan di Markas Yonko 468 Paskhas.

Kemampuan membaca dan menganalisa keadaan medan untuk menentukan kedudukan pos pertahanan dan rencana gerak taktis dalam menghadapi kerawanan dan ancaman merupakan salah satu kemampuan dasar bagi prajurit tempur darat, sehingga dalam kondisi apapun harus senantiasa diasah untuk meningkatkan naluri tempur dalam bertahan, menyerang maupun dalam perpindahan.

Dinamika tugas satuan yang selalu berkembang menuntut seluruh prajurit mampu bergerak di daerah rawan mendasarkan pada perkiraan keadaan medan (PKM) dan perkiraan keadaan taktis (PKT) serta perencanaan cara bertindak yang tepat, sehingga tahapan perencanaan memegang peranan yang sangat penting dalam menghadapi dinamika tugas ke depan.

Setting peranggapan kondisi medan dan kedudukan musuh yang senantiasa berpindah tempat menjadi permasalahan utama dalam skenario pendalaman dan penyamaan materi satuan tempur darat dalam pertahanan, serangan dan perpindahan pasukan yang diharapkan dapat memperkuat penguasaan pengetahuan dalam menyonsong latihan kelompok pada Triwulan IV dan tugas operasi yang sewaktu-waktu ditugaskan kepada satuan Yonko 468 Paskhas khususnya kesiapan menghadapi wilayah yang dipetakan menjadi daerah rawan pada Pilpres tahun 2019 di Biak Numfor.