Satgas Yonarhanud 16 Kostrad Gelar Lomba Mewarnai di Camp Pengungsian

Satgas Yonarhanud 16 Kostrad Gelar Lomba Mewarnai di Camp Pengungsian

TNI AD

PK,.(Penkostrad. Rabu, 24 Oktober 2018). Batalyon Arhanud 16 Kostrad yang tergabung dalam Satgas Penanggulangan Bencana Alam Divif 3 Kostrad bekerjasama dengan relawan mandiri Gorontalo dan PT. Garuda Food menggelar lomba mewarnai di camp pengungsian Kel. Kayumalue Kec. Palu Utara. Kota Palu. Selasa (23/10/2018).

Sebanyak 200 orang anak-anak usia dini dari pendidikan PAUD wilayah Palu Utara mengikuti kegiatan lomba mewarnai didampingi guru pengawas sebanyak 20 orang. Anak-anak merasa  senang karena bisa bermain dengan teman-teman dan berlomba untuk mewarnai gambar yang diberikan oleh panitia.

Kegiatan ini juga merupakan kegiatan trauma healing untuk anak-anak agar tidak merasa takut lagi untuk pergi belajar dan tidak merasa trauma dengan kejadian bencana alam yang telah mereka alami.

Kegiatan lomba mewarnai ini merupakan kegiatan tambahan bagi anak-anak PAUD Kec. Palu Utara yang sebelumnya sudah berjalan di Camp pengungsian Divisi 3 Kostrad.

Menurut kepala SPNF Kec. Palu Utara, ibu Edeltrus Monza, S.H menyampaikan bahwa “Kegiatan ini untuk menghibur anak-anak yang berada di camp pengungsian dan juga untuk menghilangkan trauma anak-anak,” ujar ibu Edeltrus.

Menurut pengawas TK Kec. Palu Utara, Zartin Tumpugi, S.pd “Kegiatan ini sangat bagus untuk melatih kemandirian anak dan kerjasama anak dengan teman-temanya karena melakukan pembinaan untuk anak usia dini sangat penting,” ujarnya