Yogya Barat. Sabtu (17/11/18) pagi sampai dengan selesai, Letkol Inf Dodit Susanto A.md, selaku Dandim 0732 memimpin kegiatan Karya Bhakti dalam rangka Hari Juang Kartika, di Masjid Al Mutaqin Terbah, Pengasih Kabupaten Kulon Progo.
Hadir mendampingi Letkol Inf Dodit Susanto A.Md, (Dandim 0731/Kulon Progo), Kapten Kav Isngafuan (Danramil 11/Pengasih), Kapten Inf Triyono (Pasiter Kodim 0731/Kulon Progo), Lettu Inf Habib (Pasi Intel Kodim 0731/Kulon Progo), M Yusuf Aliadi SE (Takmir Masjid Al Mutaqin), Anggota Makodim beserta Anggota Koramil 11/Pengasih, Perwakilan dari Pramuka, Takmir Masjid Al Mutaqin.
Letkol Inf Dodit Susanto A.Md, mengatakan, Karya bhakti bertujuan untuk membangun soliditas dan sinergitas prajurit TNI dengan Komponen Masyarakat guna mempererat kemanunggalan TNI dan Rakyat yang selama ini terbina baik, dan bertambah lebih baik lagi, tujuan lain dari kegiatan tersebut, adalah untuk membangun kebersamaan, kesadaran, maupun meningkatkan partisipasi dan peranserta masyarakat dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan.
M Yusuf mengucapkan, banyak terimakasih kepada Kodim 0731/Kulon Progo, yang telah membantu menjaga kebersihan di Terbah, khususnya di Masjid Al Mutaqin ini. (NSR /bang natsir).