Dekatkan Diri dengan Media, TNI AU Gelar Press Tour 2018 ke Biak

Dekatkan Diri dengan Media, TNI AU Gelar Press Tour 2018 ke Biak

TNI AU

Halim-Dispenau (13/12). Untuk lebih mendekatkan diri dengan media dan insan pers, TNI AU menggelar kegiatan bertajuk _Press Tour_ Media Dirgantara 2018. Kegiatan yang diikuti 40 awak media (cetak, elektronik, online) ini, keberangkatannya dilepas langsung oleh Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M., di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (13/12/2018).

Kasau mengatakan, selain untuk menjalin silaturahmi dengan insan pers, Press Tour 2018 juga sebagai ajang publikasi beberapa satuan TNI AU yang ada di Biak, Papua.

“Dari kegiatan ini, kita juga ingin mengenalkan satuan-satuan TNI AU yang berada di wilayah Timur Indonesia kepada rekan-rekan pers,” tambah Kasau.

Kasau memberikan apresiasi dan menyambut baik kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kadispenau dan digelar hingga 14 Desember 2018 esok.

“Semoga dengan kegiatan ini akan dapat lebih mendekatkan insan pers dengan TNI AU serta dapat saling bertukar informasi sesuai dengan tugasnya masing-masing,” tambah Kasau.

Selama di Biak, peserta _Press Tour_ Media Dirgantara 2018 akan mengunjungi beberapa satuan TNI AU yang berada di Biak yakni Koopsau III, Kosekhanudnas IV, Lanud Manuhua serta Satuan Radar (Satrad) 242 Tanjung Warari.

Turut hadir dalam acara pelepasan ini Asops Kasau, Aspers Kasau, Pangkoopsau I, Kadispenau, Danlanud Halim Perdanakusuma serta Danlanud Manuhua.