MENGENANG MASA LALU, ALUMNI AAL XIX KUNJUNGI KOARMADA II

MENGENANG MASA LALU, ALUMNI AAL XIX KUNJUNGI KOARMADA II

TNI AL
PK,.Surabaya, 11 Desember 2018,.Kepala Staf Koarmada II (Kaskoarmada II) Laksamana Pertama TNI Ahmadi Heri Purwono, S.E.,M. M. mewakili Panglima Komando Armada II (Pangarmada II) Laksamana Muda TNI Mintoro Yulianto, S.Sos,  M. Si , menerima kunjungan Alumni Akademi Angkatan Laut (AAL) Angkatan XIX Akabri 4 dengan tertua Laksamana Madya TNI (Purn) Djoko Sumaryono, bertempat di KRI Bimasuci di Dermaga Madura Timur Koarmada II Surabaya. Selasa (11/12/2018)
Dalam sambutan tertulisnya,  Pangkoarmada II menyampaikan bahwa  merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan tersendiri bagi Pangkoarmada II beserta staf, dapat bertemu dan bersilaturrahmi dengan para sesepuh sekaligus senior-senior alumni AAL Angkatan XIX Akabri 4 yang menjadi kebanggaan.
Lebih lanjut Pangkoarmada II yakin dengan adanya kunjungan ini akan memberikan kesan tersendiri bagi para  senior sekalian, mengingat saat ini Koarmada II telah berkembang dan mengalami berbagai perubahan di berbagai aspek.
Sementara itu perwakilan dari AAL XIX Akabri 4 Laksamana Madya TNI (Purn) Djoko Sumaryono mengungkapkan rasa bangga bisa berkunjung di KRI Bimasuci. Pengakuan tersebut tidak lepas dari adanya kenangan kenangan semasa menjabat.
Disela-sela reuni alumni AAL Angkatan XIX yang berkunjung bersama Istri, juga diadakan ramah tamah yang diisi dengan pemutaran filler KRI Bimasuci. Dilanjutkan dengan pertukaran cinderamata, serta foto bersama,
Hadir dalam acara tersebut Danlantamal V, Danguspurla Koarmada II, Irkoarmada II, para Asisten Pangkoarmada II serta Dansatban Koarmada II