PK.Lumajang , Komandan Kodim 0821 Letkol Inf Ahmad Fauzi S.E bersama Kapolres Lumajang AKBP DR Muhammad Arsal Sahban, S.H., S.I.K., M.M., M.H., berkunjung ke Geraja Utusan Pante Kosta Di Indonesia (GUPDI) Jalan K.H. Agus Salim Kelurahan Citrodiwangsan Lumajang, Selasa (25/12/2018).
Saat itu, ditempat peribadatan umat kristiani itu tengah dilaksanakan Ibadah keagamaan perayaan Natal dengan tema “A maze in Grace” (malam anugrah).
Dalam kunjungannya itu, Ddandim dan Kapolres Lumajang memberikan pesan kamtibmas kepada sekitar 350 orang jemaat yang hadir.
Dalam sambutannya, sembari mengucapakan selamat Hari Raya Natal, Kapolres Lumajang berkata, kehadiran personil Polri bersama TNI disini yaitu untuk memberikan rasa aman kepada umat nasrani yang saat ini sedang Merayakan Hari Raya Natal.
“Polri dan TNI akan memberikan pelayanan pengaman dalam kegiatan kebaktian natal 2018, sehingga dapat berjalan hikmat, aman dan tertib,” kata Kapolres.
Selebihnya, Kapolres menambahkan soal upayanya dalam memberantas begal. Kata dia, pada masa jabatannya yang masih berkisar sebulan, pihaknya telah melakukan pra operasi untuk membuat program-program yang dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat.
Salah satunya adalah tim anti begal, serta sayembara bagi warga yang memberikan informasi pelaku begal akan diberi hadiah berupa 1 kali gaji Kapolres Lumajang dan itu semua perlunya kerja sama dari masyarakat.
“Polri, TNI dan Pemda telah berkoordinsi untuk mengambil langkah bersama demi menjaga dan menciptakan situasi yang aman dan kondusif, serta menyikapi situasi yang banyak sekali berita hoax. Diharapkan agar masyarakat tidak mudah terpancing,” imbuh Kapolres.
Diwaktu yang sama, Dandim 0821 Letkol Inf Ahmad Fauzi, S.E. turut mengutarakan, jika polres dan pihaknya bersama anggota hadir disini saat itu, tidaklah ada maksud lain, selain untuk memberikan pelayanan dan rasa aman kepada jemaat yang merayakan Natal 2018.
“Saat ini kejadian begal khususnya di wilayah utara prosentasenya sudah menurun. Tentunya hal tersebut menunjukkan bahwa situasi Lumajang sudah kondusif, yang hal tersebut bisa terjadi dengan adanya kerja sama dari seluruh masyarakat,” tukas Dandim.
Setelah itu, diakhir sambutannya, Dandim 0821 Lumajang juga mengucapan selamat natal 2018 dan tahun baru 2019, semoga jemaat bisa merayakannya dengan tenang dan hikmat. ( Dodik )