PRAJURIT TNI – AD JAJARAN KOREM 142/TATAG UJI KEMAMPUAN

PRAJURIT TNI – AD JAJARAN KOREM 142/TATAG UJI KEMAMPUAN

TNI AD

PK,.Parepare – 164 orang Bintara dan Tamtama di jajaran Korem 142/Tatag melaksanakan uji Kesemaptaan Jasmani dilapangan Andi Makkasau Jl. Karaeng Burane, Kel. Mallusetasi, Kec. Ujung,Kota Parepare,Prov. Sulsel. (Selasa 04/12/)

Prajurit TNI – AD dijajaran Korem 142/Tatag khususnya Bintara dan Tamtama mengikuti test kesemaptaan Jasmani dalam rangka UKP 1-4- 2019 di Lapangan Andi Makkasau Pare – pare Prov. Sulsel.
uji Kesemaptaan jasmani ini diperuntukkan kepada Prajurit Korem 142/Tatag yang akan diusulkan kenaikan pangkat dan hal ini berlaku kepada seluruh Prajurit Perwira, Bintara dan Tamtama di jajaran TNI – AD, disaksikan oleh Letkol Inf.Sutikno (pabandya 3 Binkar/Spersad dan Letkol Inf. Andi Parenrengi (Sahlurvetcad) Spersdam XIV/Hsn.

Kasi Pers Korem 142/Tatag Letkol Caj Drs. I Wayang Wirya menjelaskan

“Usul Kenaikan Pangkat (UKP) di jajaran TNI Angkatan Darat, wajib mengikuti uji kesemaptaan Jasmani dan Renang Militer. Dua hal itu merupakan syarat mutlak bagi prajurit TNI AD baik yang berpangkat Perwira, Bintara dan Tamtama.
Namun sebelum pelaksanaan test Kesemaptaan Jasmani tentunya dadahului dengan pemeriksaan kesehatan untuk mengetahui apakah Prajurit yang akan melaksanakan uji Kesemaptaan dalam kondisi sehat ”

Lebih lanjut Letkol Caj. Iwayang Wiria mengatakan

” Materi uji kesemaptaan jasmani ini terdiri dari lari sejauh 3.200 meter, pull up, sit up, push up, dan shutle run. Sedangkan untuk pelaksanaan renang militer gaya dada dengan jarak 50 meter menggunakan pakaian dinas lapangan (PDL)