PK,.Sidoarjo. Kompi Jaguar Batalyon Infanteri 5 Marinir berhasil menjadi juara pertama lomba lari 8 km dalam rangka memperingati HUT ke 56 Brigif 2 Marinir yang dilaksanakan di Ksatrian Marinir R. Suhadi Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo. Jumat (11/01/2019).
Lomba lari 8 km yang disaksikan Komandan Brigif 2 Mar Kolonel Marinir Suliono, S.E, Wadan Brigif 2 Mar Letkol Mar Yudi Asmar, Pasintel Letkol Mar Beni Rahim, Pasops Letkol Mar Argo Setiyono, Danyonif 1 Mar Letkol Mar Danang Wahyu Isbiantoro, Danyonif 5 Mar Letkol Mar Arip Supriyadi, Danyonif 3 Mar Mayor Marinir Eko Budi Prasetyo, dan Perwira di jajaran Brigif 2 Marinir tersebut diikuti 13 Tim, masing-masing Tim beranggotakan 30 pelari dengan menempuh jarak sejauh 8 kilo meter.
Sebelum memberangkatkan peserta lomba lari, Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir Suliono, S.E, menyampaikan bahwa perlombaan dalam rangka memperingati HUT ke-56 Brigif 2 Marinir dengan tujuan untuk mengetahui sejauh mana hasil pembinaan satuan pelaksana di jajaran Brigif 2 Marinir dalam membina prajuritnya, sehingga para Komandan Satuan dapat mengevaluasi apakah management pembinaan Satuannya sudah benar atau perlu ditingkatkan lagi.
“Lomba Pembinaan Satuan (Binsat) antar Kompi yang dilaksanakan Brigif 2 Marinir dalam rangka mencari bibit-bibit atlet baru untuk menyongsong kompetisi bergengsi renang dan dayung lintas Selat Sunda Korps Marinir, dengan harapan prajurit Brigif 2 Marinir bisa menjadi juaranya,” tegasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Komandan Brigif 2 Marinir mengharapkan kepada seluruh peserta lomba lari 8 km, agar melaksanakan lomba dengan sungguh – sungguh dengan mengutamakan faktor keselamatan dan keamanan. Selain itu, panitia lomba agar menyiapkan sarana dan prasarananya sehingga kegiatan dapat berjalan dengan aman, lancar dan benar-benar zero accident.
Usai menyampaikan arahan, Komandan Brigif 2 Marinir memberangkatkan peserta pertama yaitu Kompi Barakuda Yonif 1 Marinir dengan mengibarkan bendera start di depan Gedung Edianto Balai Prajurit Brigif 2 Marinir. Untuk peserta ke dua hingga tiga belas, start pemberangkatan dengan selisih waktu 10 menit masing-masing Tim.
Dalam lomba lari 8 km tersebut Kompi Jaguar Batalyon Infanteri 5 Marinir berhasil menjadi juara pertama dengan catatan waktu 46 menit 24 detik 13 seconds, jura kedua diduduki Kompi Barakuda Yonif 1 Marinir dengan waktu 48 menit 11 detik 95 seconds dan Kompi Cobra Yonif 1 Marinir sebagai juara ketiga dengan catatan waktu 49 menit 29 detik 76 seconds.