DANKODIKLATAU NAPAK TILAS BERSAMA 498 SISWA SEMATA PK TNI AU A-76

DANKODIKLATAU NAPAK TILAS BERSAMA 498 SISWA SEMATA PK TNI AU A-76

TNI AU

Komandan Kodiklatau Marsda TNI Andjar Sungkowo, S.E., Mr (Han) didampingi Dirdiklatau Marsma TNI Kustono dan Direktur Umum Kodiklatau Marsma TNI Irbanto Aviatno, S.E., M.Si., dan Danlanud Adi Soemarmo Kolonel Pnb Indan Gilang B. S.Sos.,  mengikuti Napak Tilas Panglima Besar Jenderal Sudirman bersama   498 siswa Semata PK TNI AU angkatan ke-76 di  Pakis baru, Nawangan , Kabupaten Pacitan, Kamis ( 14/2).

Rute napak tilas  Dankodiklatau beserta rombongan  merupakan bagian rute yang di tempuh   siswa Semata PK TNI AU dalam  long march dan  M3 (March Menuju Musuh )  dari hutan Donoloyo Wonogiri – Patung Panglima Besar Jenderal Sudirman (Pakis Baru ) – Nawangan Kabupaten Pacitan dengan jarak 32 kilo meter.

Sebelum melaksanakan napak tilas  Dankodiklatau Marsda TNI Andjar Sungkowo, S.E., Mr (Han) berkesempatan  mengunjungi museum rumah Panglima Besar Jenderal Sudirman  dan mengadakan tatap muka dengan siswa.

Kunjungan Dandkodiklatau  beserta rombongan  di Museum Jenderal Sudirman  disambut  Komandan Latganda Semata PK TNI AU  A-76  Letkol Nav Endra Prasetiawan, S.E., beserta para pejabat Forkopimda Kabupaten Pacitan. Acara dilanjutkan dengan pengarahan Dankodiklatau kepada para siswa Semata PK TNI AU angkatan ke-76.

Dalam pengarahannya kepada para siswa Dankodiklatau  minta  agar para siswa  tetap semangat dalam mengikuti pendidikan  dan terus menjaga kesehatannya.

“Kalian adalah orang-orang yang terpilih dan beruntung, yang telah lulus  dalam seleksi yang sangat ketat, banyak teman-teman kalian yang pingin seperti kalian untuk menjadi prajurit TNI AU”, ujarnya.

Untuk itu lanjut Dankodiklatau, jangan sia-siakan kesempatan ini, ikuti pendidikan ini dengah sunguh-sungguh, taati segala aturan dilembaga pendidikan, supaya nanti kalian dapat lulus dan dilantik menjadi prajurit TNI AU dan  dapat menjadi kebanggan TNI AU  dan juga  keluarga.

Komandan Latganda  Semata PK TNI AU A-76 yang juga menjabat Danskadik 404 Letkol Nav Endra Prasetiawan, S.E., mengatakan  kunjungan orang nomor satu dijajaran Kodiklatau  ditengah-tengah latihan   ini  tentunya merupakan kehormatan dan kebahagiaan  bagi siswa  dan anggota karena akan menambah semangat  dan meningkatkan moril  dalam latihan.

 

Keterangan gambar :

Dankodiklatau didampingi Danlanud Adi Soemarmo melaksanakan Napak Tilas bersama siswa