PK.Jakarta – Sebagai bentuk toleransi dan wujud kepedulian TNI kepada warga di sekitar tempat tugas, Satgas Yonif Para Raider 328/Kostrad memberikan bantuan 200 Alkitab kepada Jemaat Gereja Kristen Indonesia (GKI) Gloria Koya Tengah.
Tersebut disampaikan Dansatgas Yonif PR 238/Kostrad, Mayor Inf Erwin Iswari, S.Sos., M.Tr (Han), dalam rilis tertulisnya, di Skouw Batas, Papua, Jumat (1/3/2019).
Diungkapkan Dansatgas, bantuan Alkitab tersebut bertujuan sebagai sarana mempertebal keimanan kepada Tuhan, serta bentuk kepedulian TNI kepada warga masyarakat di sekitar daerah tugasnya.
“Alkitab yang dibagikan dapat bermanfaat untuk membangun dan membina kehidupan rohani jemaat di dalam kehidupan sehari-hari serta dapat lebih religius dan mendekatkan diri kepada Yang Maha Kuasa,”ujarnya.
Disamping tugas pokok menjaga perbatasan lanjutnya, Satgas juga akan selalu ada bersama-sama dengan masyarakat dan mendukung setiap kegiatan, baik kegiatan keagamaan, karya bakti maupun pengobatan massal.
“Inilah wujud kepedulian dan toleransi kita (Satgas) kepada sesama anak bangsa,”ucapnya.
Lebih lanjut dijelaskan, bantuan yang diberikan ini bertepatan dengan peletakan batu pertama pembangunan GKI Gloria pada Selasa (26/2/2019) yang dihadiri Perwira Pembina Mental (Pabintal) Satgas Lettu Kav Hendry J. Passalbessy yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Jemaat Edom Skouw Batas.
“Peletakan batu pertama ini, sekaligus juga dilaksanakan acara adat pergantian nama Jemaat Gereja yang semula bakal Jemaat GKI Gloria Koya Tengah menjadi bakal Jemaat GKI Sarah Koya Tengah,”tegas Erwin Iswari.
Dengan menyumbang Alkitab kepada masyarakat, kata dia, bisa mempererat tali silaturahim antara pihaknya yang bertugas sebagai Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan Indonesia-PNG dan juga dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan bagi Jemaat GKI Gloria.
“Ini yang ingin kita hadirkan, tidak ada jarak dan sekat antara kita (Satgas) dengan warga masyarakat, kita satu saudara dalam bingkai NKRI,”terangnya.
Sementara itu, Ibu Idelette Membilong mewakili Majelis Jemaat menyampaikan, terima kasih atas sumbangan Alkitab yang diberikan Satgas Pamtas Yonif PR 328/DGH. “Kami sangat senang sekali atas kepedulian yang diberikan oleh personel Satgas, tentunya sangat bermanfaat dan semakin membuat Jemaat lebih semangat dan aktif dalam melaksanakan ibadah,”pungkasnya.
Dalam kegiatan tersebut dihadiri Ketua DPR Jayapura, Abisai Rollo, S.H. sekaligus Ondoafi Besar Koya Tengah, Anggota Dinas Pekerjaan Umum (PU), Badan Pekerja Bakal Klasis Muara Tami dan seluruh Kepala suku Muara Tami.(Dispenad)