PK,.Morotai,…TNI AU. Menjelang pelaksanaan Pesta Demokrasi Pemilu Serentak 17 April 2019 mendatang Pangkalan TNI Angkatan Udara Leo Wattimena, mengusir paksa puluhan masyarakat yang ingin menerobos masuk di Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Leo Wattimena, demo ini merupakan simulasi kerusuhan saat Pemilihan Umum (Pemilu) mendatang di Indonesia. Jum’at (12/4).
Dari kejauhan nampak datang puluhan masyarakat yang tidak puas dengan hasil penghitungan surat suara dan membuat onar dan kerusuhan di depan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Leo Wattimena. Masyarakat melempari anggota Lanud dengan menggunakan botol air mineral disertai benda benda lainnya sehingga anggota Lanud Leo Wattimena mengambil tindakan tegas terhadap masyarakat yang membuat kerusuhan ini. Dalam demo kerusuhan ini salah satu provokator di amankan oleh satuan POM AU Lanud Leo Wattimena untuk diinterogasi lebih lanjut.
Pasukan huru hara (PHH) Lanud Leo Wattimena yang telah dilatih dengan salah satu perwakilan demo melakukan mediasi agar masyarakat segera meninggalkan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Leo Wattimena untuk memulihkan situasi di sekitaan Lanud.
Dalam latihan simulasi demo kerusuhan ini agar anggota Lanud Leo Wattimena bisa mengatasi para pendemo, semoga dalam materi yang telah diberikan dan latihan beberapa hari yang lalu, agar memahami pengambilan tindakan di lapangan dengan tidak anarkis dan emosional ungkap Komandan Lanud Leo Wattimena Kolonel Nav Arif Budhiyanto S.E.