Prajurit Yonif PR 305 Kostrad Melaksanakan Ibadah Kebaktian di Gereja HKBP Menteng Lama

Prajurit Yonif PR 305 Kostrad Melaksanakan Ibadah Kebaktian di Gereja HKBP Menteng Lama

TNI AD

PK,.(Penkostrad. Rabu, 24 April 2019). Prajurit Batalyon Infanteri Para Raider  305 Kostrad melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) Ibadah Kebaktian di Gereja HKBP Menteng Lama bersama warga jemaat agar bisa mempererat hubungan baik dengan Warga sebagai wujud nyata dalam Tuhan kita bersaudara.

Komsos merupakan sarana bagi prajurit  untuk membina silaturahmi dan mempererat hubungan dengan tokoh masyarakat dan seluruh komponen masyarakat. Minggu, (21/4).

Dihadapkan dengan kegiatan Yonif PR 305 Kostrad  yang cukup padat, mengingat  tergabung dalam pengamanan Pemilu BKO Mabes TNI, namun prajurit yang beragama Nasrani tetap meluangkan waktu untuk senantiasa melaksanakan ibadah kebaktian.

Pada kesempatan tersebut Jemaat Gereja HKBP memberikan penghargaan dan hadiah sebagai tanda terima kasih atas kehadiran prajurit Yonif PR 305 Kostrad di Gereja HKBP Menteng.