Portal Komando Yogyakarta ,.Komandan Komando Pemeliharaan Materiel TNI Angkatan Udara (Dankoharmatau) Marsekal Muda TNI Dento Priyono, beserta tim melaksanakan kunjungan kerja ke Lanud Adisutjipto, Jumat, 10/04/19, bertempat di kantor Wingdikterbang Lanud Adi S.
Kunjungan yang diterima langsung Komandan Lanud Adisutjipto Marsekal Pertama TNI Ir. Bob H. Panggabean tersebut merupakan follow up pasca kunjungan ke Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut, yang berada di Pangkalan Udara Angkatan Laut (Lanudal) Surabaya, Jawa Timur beberapa waktu yang lalu terkait dengan Fasilitas Pemeliharaan dan Perbaikan Pesawat Terbang.
Marsekal Muda TNI Dento Priyono, menyampaikan pengarahan dihadapan para penerbang dan Perwira Tehnik di Lanud Adisutjipto, terkait dengan pengembangan kemampuan OH Eng M 250-B 17 F ( Eng pswt Grob T 120). Selain Engine juga dikembangkan pemeliharaan Stater Generator dan Fuel Pump Eng pswt. Grob di Sathar 31 dan 33, Depohar 30, serta Koharmatau.
Selain itu Dankoharmatau juga menyempatkan berkunjung ke Skatek 043 Lanud Adisutjipto melakukan
peninjauan peralatan yang akan dipakai untuk pemeliharaan 3000 JT air Frame Pswt. Grob 120.
Menurutnya T.A 2020 akan masuk pemeliharaan berat di Depohar 10 sejumlah lima pswt. Untuk itu perlu persiapan mulai dari TO, Tools, SDM dan Peralatan GSE Power maupun non Power di Skatek 043 Lanud Adi Sutjipto, papar Marsda TNI Dento Priyono.
Marsda TNI Dento Priyono menambahkan Kunjungan yang dijadwalkan selama satu hari ini diharapakan langsung mendapatkan berbagai masukan apa-apa saja yang menjadi permasalahan di Lanud Adisutjippto, dan selanjutnya bisa mencarikan Solusi dari Permasalahan TNI AU tersebut.
Turut hadir dalam kunjung tersebut, Komandan Wingdikterbang Kolonel Pnb Dedy Susanto, S.E, para Kepala Dinas, Para Komandan Satuan, dan seluruh penerbang dan Perwira Tehnik Lanud Adisutjipto. ( DT )