RSPAU dr. S Hardjolukito Buka Puasa Bersama dan Peringatan Nuzulul Qur’an 17 Ramadhan 1440H

RSPAU dr. S Hardjolukito Buka Puasa Bersama dan Peringatan Nuzulul Qur’an 17 Ramadhan 1440H

TNI AU

Portal Komando Yogyakarta ,RSPAU dr. S Hardjolukito melaksanakan kegiatan buka puasa bersama anak yatim dan pengajian memperingati Nuzulul Qur’an 17 Ramadhan 1440H. (22/05/19) .Tepat pada tanggal 17 Ramadhan ini/22 Mei 2019, kepala RSPAU dr. S Hardjolukito beserta jajaran mengadakan kegiatan buka Puasa bersama anak yatim piatu dan peringatan Nuzulul Qur’an di ruang Garuda RSPAU dr. S Hardjolukito.

Selain di hadiri oleh seluruh civitas hospitalia RSPAU dr. S Hardjolukito, kegiatan ini juga turut mengundang anak-anak yatim piatu dari dusun Pacar Brajan, Wonokromo, Pleret, Bantul.

Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Letda Sus Supoyo, dilanjutkan dengan sambutan Kepala RSPAU Marsma TNI Dr. dr. Isdiwiranto Iskanto, M.Sc., Sp.BS(K)., Sp.KP. Kemudian di lanjutkan dengan pengajian dan sholat maghrib bersama dipimpin oleh ustadz Dr. Eka Okrizal Lc.Ma. Setelah itu makan bersama dan diakhiri dengan acara pembagian santunan oleh Kepala RSPAU.

Dalam sambutannya kepala RSPAU Marsma TNI Dr. dr. Isdiwiranto Iskanto, M.Sc., Sp.BS(K)., Sp.KP beliau mengucap syukur karena dapat berbagi kebahagiaan di bulan suci dengan seluruh anggota RSPAU dan anak-anak yatim piatu pada kegiatan buka bersama kali ini. Semoga dengan adanya acara ini bisa menambah iman dan taqwa kita semua kepada Allah SWT.

Dalam ceramahnya ustadz Dr. Eka Okrizal Lc.Ma menyampaikan mengenai keimanan umat islam di era milenial. Salah satu cara meningkatkan keimanan pada saat ini yaitu dengan cara bersyukur dengan tindakan. Bersyukur dengan tindakan bermakna bahwa semua nikmat yang diperoleh harus dimanfaatkan di jalan yang di ridhoi-Nya, salah satunya membagikan sebagian harta kepada anak yatim. Seperti yang sudah tercantum dalam surat An-Nisa ayat 2. Semoga dengan adanya kegiatan ini bisa menambah iman dan taqwa serta menambah erat tali silaturahim antar anggota RSPAU dr. S Hardjolukito. Dok Humas . ( Dodik )

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments