Lantamal VI Selenggarakan Renungan Bintal “Pupuk Rasa Nasionalisme Prajurit TNI dan Keluarganya”

Lantamal VI Selenggarakan Renungan Bintal “Pupuk Rasa Nasionalisme Prajurit TNI dan Keluarganya”

TNI AL

Makassar, Dalam rangka memupuk rasa Nasionalisme Prajurit TNI dan keluarganya , Pembinaan Mental (Bintal) Lantamal VI Makassar melaksanakan kegiatan renungan Bintal sebelum ibadah sholat Jumat di Masjid Jami’atul Bahari Mako Lantamal VI, Jum’at ( 26/07/2019).

Diawal renungan bintal, dihadapan para jamaah, Staf Bintal Lantamal VI Serda Mus Rohmad membacakan telegram dari Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) tentang memupuk rasa nasionalisme Prajurit TNI dan Keluarganya mengatakan para hadirin jamaah sholat Jum’at yang berbahagia sebelum khatib naik mimbar mari kita camkan sebuah renungan singkat dalam rangka memupuk rasa nasionalisme.

Lebih lanjut membacakan, Indonesia sebagai negara dan bangsa dengan segala komposisi pluralitas di dalamnya telah menetapkan Pancasila sebagai Ideologi Negara.

Pancasila adalah hasil konseptualisasi dan sejarah panjang perjuangan bangsa Indonesia, didalamnya memuat nilai – nilai luhur dan menyimpan spirit perjuangan bangsa, ujar staf bintal Lantamal VI Serda Rohmad membacakan lebih lanjut Telegram Kasal.
bahwa Pancasila lebih dari sekedar bangunan ideologi Negara tetapi juga mempresentasikan suatu konstruk teologis –filosofis yang memuat prinsip – pirinsip keislaman, bahkan apa yang diusung oleh Pancasila secara keseluruhan termasuk visi Islam.

Setelah pembacaan renungan bintal, dilanjutkankan dengan khutbah khatib oleh Al ustadz Drs. Nadaruddin Ibrahim Towo tentang ciri orang-orang yang merugi dan dilanjut ibadah sholat Jum’at.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments