Jelang HUT Jalasenastri, Ketua Korcab V DJA II Serahkan Santunan Kepada Warakawuri dan Anak Yatim

Jelang HUT Jalasenastri, Ketua Korcab V DJA II Serahkan Santunan Kepada Warakawuri dan Anak Yatim

TNI AL

Lantamal V (20/8), —Menjelang peringatan puncak HUT ke-73 Jalasenastri pada 27 Agustus mendatang, Ketua Korcab V DJA II Ny. Yoeliana Tedjo Sukmono memimpin menyerahkan santunan kepada Warakawuri (janda prajurit TNI) dan Anak Yatim di Aula Korcab V, Mako Lantamal V, Surabaya, Selasa (20/8).

Tampak hadir Wakil Ketua Korcab V DJA ll Ny. CTO Sinaga, Pengurus dan Pabinhar Korcab V, Ketua Cabang l, Cabang 2 dan para Ketua Ranting A s/d K Cabang 1 Korcab V lainnya.

“Pada hari ini kita berkumpul untuk melaksanakan penyerahan santunan kepada Warakawuri dan anak yatim dalam Rangka Rangkaian Hari Ulang Tahun ke 73 Jalasenastri Tahun 2019, semoga bermanfaat,” terang Ketua Korcab V ini.

Tema pada peringatan HUT Jalasenastri ini lanjutnya, mengusung “Jalasenastri berperan aktif dalam mencerdaskan dan mensejahterakan keluarga TNI Angkatan Laut serta peduli terhadap kesehatan dan pelestraian lingkungan hidup”.

Menurutnya, penyerahan santunan ini adalah salah satu bentuk kesyukuran kita atas limpahan rahmat Allah SWT dengan berbagi kita bisa merasakan adanya hubungan yang kuat kepada sesama, memiliki jiwa yang dermawan, penuh kesederhanaan serta kita bisa meningkatkan kepedulian dan kebersamaan.

Pada kesempatan ini tamvahbya, kita juga akan melaksanakan lomba menyanyi dan merangkai hantaran toiletries. Acara ini dilaksanakan untuk menggali potensi diri dan mencari bakat anggota Jalasenastri, sehingga dapat diterapkan pada berbagai kegiatan di organisasi Jalasenastri maupun di lingkungan masyarakat.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments