Batalyon Kesehatan 2 Marinir melaksanakan tradisi upacara penerimaan anggota baru, yang dipimpin oleh Danyonkes 2 Mar Letkol Laut (K) dr. Amir Surya Sp. M., M. Tr. Hanla, di lapangan apel Yonkes 2 Mar Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya, Kamis (08/08/2019).
Danyonkes 2 Mar menyampaikan tradisi penerimaan prajurit di satuan merupakan salah satu upaya untuk menanamkan rasa memiliki, mencintai dan bertanggung jawab terhadap keberadaannya di satuan baru. Kondisi inilah yang perlu untuk ditumbuh kembangkan dalam rangka pembinaan personel dan satuan.
Sebagai generasi penerus Batalyon Kesehatan 2 Marinir, agar memahami sejarah perjuangan Batalyon Kesehatan 2 Marinir, menghargai budayanya dan memahami pula makna Setya Waluya Utama sebagai pedoman tugas disamping berpedoman pada Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 (delapan) Wajib TNI, serta pokok-pokok kebijakan pimpinan Batalyon Kesehatan 2 Marinir dan protap-protap yang berlaku di satuan.
Setelah upacara selesai dilanjutkan dengan ucapan selamat dari seluruh anggota Yonkes 2 Mar