Kesdam XII/Tpr Gelar Acara Syukuran HUT ke-74 Kesehatan TNI AD

Kesdam XII/Tpr Gelar Acara Syukuran HUT ke-74 Kesehatan TNI AD

TNI AD

PK,.Kubu Raya, Minggu (27/10/19) – Dalam rangka memperingati HUT ke-74 Kesehatan Angkatan Darat (Kesad) Tahun 2019, Kesdam XII/Tanjungpura menggelar acara syukuran yang berlangsung di Rumkit Tingkat II Kartika Husada, Jalan Adi Sucipto, Sungai Raya, Kubu Raya, pagi tadi. Dengan tema”Dengan Prajurit Kesehatan Yang Unggul Dan Profesional Kita Wujudkan Kebesaran Dan Kemajuan Kesad”.

Kakesdam XII/Tpr, Kolonel Ckm dr. Sebastian A.B., M.Kes.,saat membacakan amanat Kepala Pusat Kesehatan Angkatan Darat, Mayjen TNI Dr. dr. Tugas Ratmono, Sp.S., M.A.R.S.,M.H., mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun ke-74 Kesehatan Angkatan Darat kepada Prajurit, dan segenap PNS serta keluarga besar Kesehatan Angkatan Darat dimanapun berada dan bertugas. Semoga hikmah dan makna dalam peringatan HUT ini dapat semakin meningkatkan kualitas kinerja kita dalam mengemban tugas pokok Puskesad yang semakin kompleks dan penuh tantangan. Marilah momen ini kita gunakan sebagai wahana evaluasi dan intropeksi atas pelaksanaan tugas yang telah kita kerjakan, serta untuk menyamakan langkah dan persepsi dalam menyongsong tugas-tugas kedepan.

Dikatakan juga, saat ini Puskesad sedang melaksanakan evaluasi atas pelaksanaan validasi organisasi dan tugas guna meningkatkan kinerja organisasi yang berorientasi pada pencapaian tugas pokok yang berpedoman pada tuntutan profesionalitas dari Komando atas, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi kesehatan serta kebijakan pemerintah terkait pelayanan kesehatan.

Lanjutnya, pembinaan dukungan kesehatan yang handal harus dijabarkan dengan pelaksanaan kegiatan Rikkes berkala, Rikkes Harpassat, Rikkes seldik, Rikkes werving, yang harus dilakukan secara profesional dan sesuai norma. Selain tugas tersebut, dukungan kesehatan dalam operasi pertempuran, latihan dan bantuan kesehatan pada OMSP seperti bencana alam dan musibah massal lainya diharapkan dapat dilaksanakan secara terencana dan terukur,” ujarnya.

Disampaikan juga, seluruh faskes jajaran Kesad melaksanakan pelayanan kesehatan paripurna, berikan yang terbaik bagi prajurit, PNS dan keluarganya serta para purnawirawan TNI dalam pelayanan kesehatan. Layani dengan hati, optimalkan unit Dokmil di Rumkit sebagai peran kegiatan dukungan kepada satuan yang sedang melaksanakan kegiatan operasi tempur dan latihan,” pungkasnya.

“Usai amanat, kegiatan dilanjutkan dengan Doa bersama serta dirangkai prosesi pemotongan nasi tumpeng oleh Kekesdam XII/Tpr, Kolonel Ckm dr. Sebastian A.B, M.Kes., yang didampingi Karumkit Tk. II Kartika Husada, Kolonel Ckm dr. Noerjanto Raharjo, Sp. PD., kemudian diserahkan kepada PNS Seriyanto Amd. Kep, selain itu juga, menerima piagam penghargaan sebagai karyawan terbaik. Selanjutnya penyerahan hadiah kepada para pemenang dalam pertandingan olahraga yang digelar sebelumnya di lapangan Makesdam XII/Tpr. Turut hadir dalam acara tersebut, Karumkit TK. II Kartika Husada, Ketua Komite Medik RS Tk. II Kartika Husada, SMF Gol. IV RS Tk. II Kartika Husada, seluruh Prajurit, PNS, Purwakes, Ketua Persit KCK Ranting 5 Kes Cabang IV PD XII/Tpr beserta pengurus serta tamu undangan lainya. (Pendam XII/Tpr)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments