PK,.Jakarta, 5 Januari 2020,– Hujan lebat yang turun sepanjang hari di malam pergantian tahun baru 2020 mengakibatkan wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi dan Tangerang tergenang banjir. Salah satu daerah di Bekasi yang mengalami banjir cukup parah terjadi di Perumahan Pondok AFI 2, Kedung Pengawas, Babelan, Kabupaten Bekasi karena letak perumahan dekat dengan sungai yang cukup besar. Perumahan ini cukup banyak dihuni oleh para prajurit TNI Angkatan Laut khususnya Koarmada I.
Karena itu, Ketua Daerah Jalasenastri Armada I Ny. Fera Muhammad Ali yang didampingi Kepala Staf Armada I Laksamana Pertama TNI Bambang Irwanto, Aspers, Aspotmar Pangkoarmada I, Kadispotmar dan Koorsmin Armada I beserta para pengurus Jalasenastri Armada I kunjungi prajurit yang terkena musibah bencana banjir dalam rangka bentuk simpati dan kepedulian ibu-ibu Jalasenastri kepada keluarga besar Koarmada I.
Dalam peninjauan tersebut, Ketua Daerah Jalasenastri Armada I Ny. Fera Muhammad Ali membagikan 100 paket sembako dan 35 Koli yang berisi beraneka barang yang dibutuhkan pasca terjadinya banjir kepada Prajurit TNI Angkatan Laut baik yang berdinas di Armada I maupun Kotama atau satuan lain yang tinggal di Pondok AFI 2 yang rumahnya terkena dampak banjir. Bantuan tersebut secara simbolis diterima Harry Kiswanto Ketua RW setempat dan perwakilan ibu-ibu warga perumahan tersebut.
“Bantuan ini diharapkan dapat membantu meringankan beban yang dirasakan karena adanya musibah banjir beberapa saat yang lalu. Kami tidak dapat memberikan banyak namun itulah bentuk simpati dan rasa sayang saya kepada para prajurit keluarga besar Koarmada I yang tinggal di Pondok AFI 2 ini,” ungkap Ny. Fera
Selain itu, Ketua Daerah Jalasenastri Armada I juga meninjau rumah anggota TNI Angkatan Laut di Perum Pondok AFI 2 untuk melihat secara langsung kondisi yang dialamai prajurit yang terkena dampak banjir antara lain rumah Pelda Budiyono anggota Satkor Armada I, Sertu Manulang anggota Satkopaska Armada I, Kopka Novin anggota Satban Armada I, Serda Pom Harry Kiswanto anggota Kolinlamil, dan Koptu Kisworo Staf Smin Armada I.
“Dari kunjungan tersebut para anggota merasakan adanya perhatian yang luar biasa terhadap keadaan mereka, bukan semata-mata karena bantuan yang mereka terima namun kunjungan seorang pimpinan kepada anak buahnya merupakan perhatian yang tak dapat diukur secara materi,” ungkap Harry Kiswanto Ketua RW setempat.