PK. Jakarta,. Komandan Satuan Amfibi (Dansatfib) Koarmada I Kolonel Laut (P) Sirilus Arif Susbintoro pimpin Upacara Serah Terima Jabatan Komandan KRI Semarang-594 di JICT II Tanjung Priok Jakarta Utara, Kamis (12/11/2020).
Komandan KRI Semarang-594 diserahterimakan dari Letkol Laut (P) Pantun Ujung, M.Tr.Hanla., kepada Letkol Laut (P) Afrilian Sukarno Timur, M.Tr.Hanla., M.M.
Serah terima jabatan di lingkungan TNI AL merupakan suatu proses yang wajar dan alamiah dalam suatu organisasi sebagai wujud pembinaan personel untuk regenerasi dan kesinambungan kepemimpinan agar lebih responsif, adaptif dan antisipatif terhadap dinamika lingkungan dan tantangan tugas yang terus berkembang secara dinamis dimasa mendatang.