Pejabat Kodam XVII/Cenderawasih dan Polda Papua Ikuti Rapim TNI-Polri Tahun 2021

Pejabat Kodam XVII/Cenderawasih dan Polda Papua Ikuti Rapim TNI-Polri Tahun 2021

TNI AD

PK,.(Jayapura-Papua). Para pejabat Kodam XVII/Cenderawasih dan Polda Papua mengikuti Rapat Pimpinan (Rapim) TNI Polri Tahun 2021 yang digelar secara virtual dan dibuka oleh Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto didampingi Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.

Dalam Rapim tersebut juga dihadiri para pejabat utama Mabes TNI dan Mabes Polri yang dipusatkan di Rupatama Mabes Polri, Senin (15/2/2021). dengan tema “Dilandasi Profesionalisme, Soliditas, dan Sinergisitas TNI Polri Siap Mendukung Penanggulangan Paripurna Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Dalam Menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa Menuju Indonesia Maju”.

Selanjutnya Pimpinan TNI dan Polri menuju Istana Negara Jakarta, mendengarkan pembekalan langsung Presiden RI Joko Widodo.

Selain menerima pembekalan Presiden RI, peserta Rapim TNI-Polri juga mendengarkan arahan dari Panglima TNI dan Kapolri serta dari para Pemateri baik dari Kementerian atau Instansi terkait diantaranya Menteri Kesehatan RI, Menteri Keuangan RI, Ketua Komnas HAM RI, Sesmen BUMN mewakili Menteri BUMN.

Dalam arahannya, Presiden RI menyampaikan bahwa TNI-Polri selalu menjadi garda terdepan saat negara mengalami bencana atau krisis.

Selain itu, Presiden juga menekankan untuk menjaga sinergi TNI-Polri sebagaibpenjaga negara dan bangsa. TNI-Polri diharapkan untuk membantu mendisiplinkan 3M dan penegakan PPKM skala mikro dan juga mensukseskan program vaksinasi masal dalam rangka pembentukan Herd Immunity.

Lebih lanjut, Presiden mengapresiasi atas kerja keras dan dharma bhakti TNI-Polri untuk mengatasi permasalahan negara. Selain itu Pemulihan Ekonomi Nasional dan Penanggulangan Pandemi Covid-19 juga amat membutuhkan partisipasi aktif TNI Polri.

Presiden berharap agar tugas TNI Polri terfokus pada penegakan/pendisiplinan masyarakat serta menyukseskan program vaksinasi nasional.

Sementara itu, Panglima TNI menyampaikan bahwa Sinergi TNI-Polri amat penting dan merupakan modal dasar dalam mengatasi masalah bangsa (bencana alam, penegakan disiplin  mematuhi protokol Covid-19, dsb) dan dilaksanakan melalui komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi.

Kemudian Kapolri juga menegaskan bahwa Sinergi TNI-Polri merupakan kunci dalam mengatasi masalah bangsa selain itu Soliditas dan Sinergi tetap harus terus ditingkatkan.

Sementara itu di Provinsi Papua, Rapim digelar di Ruang Rapat Mapolda Papua, diikuti oleh Pangdam XVII/Cenderawasih yang diwakili oleh Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Bambang Trisnohadi dan Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw serta PJU Kodam dan Polda Papua.

“Hari ini (15/02) kita mengikuti Rapim TNI-Polri Tahun 2021 yang dilaksanakan secara virtual,” ujar Kapolda Papua usai mengikuti Rapim.

Dalam rapat tersebut terdapat beberapa materi yang dibahas terkait pencegahan penyebaran Covid-19 serta pelaksanaan PPKM skala mikro dan Program Vaksinasi. “Bagaimana kita membantu memulihkan ekonomi nasional di tahun 2021 dan terus bersinergi dalam mendukung program pemerintah terkait pencegahan Covid-19 dan vaksinasi tahap kedua,” jelas Kapolda Paulus Waterpauw.

Senada dengan Kapolda Papua, Kasdam XVII/Cenderawasih juga menambahkan, khusus di Provinsi Papua, Kodam XVII/Cenderawasih dan Polda Papua juga diminta membuat langkah strategis dalam mendukung Kebijakan Otsus Papua untuk mensejahterakan masyarakat Papua.

“Kita (TNI-Polri) yang berada di Papua juga diminta untuk mendukung Program Pemerintah terkait Kebijakan Otsus Papua yang bertujuan untuk mensejahterakan masyarakat Papua,” tutup Brigjen TNI Bambang Trisnohadi. (Pendam XVII/Cenderawasih).

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments