Batalyon Mandala Yudha Kostrad Terima Kunjungan Kepala BNN Prov Banten

Batalyon Mandala Yudha Kostrad Terima Kunjungan Kepala BNN Prov Banten

TNI AD

PK,.Jakarta. Komandan Batalyon Mandala Yudha Kostrad Kolonel Inf Slamet, S.Sos, menerima kunjungan Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi Banten Brigjen Pol Hendri Marpaung, yang diterima di ruang Aula MAKO Cakra Mandala Yudha Kostrad yang di hadiri oleh seluruh prajurit Batalyon Mandala Yuhda Kostrad, Banten. Kamis,(18/03/2021).

“Adapun maksud dari kunjungan tersebut adalah dalam rangka silaturrahmi sekaligus membicarakan tentang program kerja serta untuk lebih mensinergikan hubungan kerja antara BNN Prov. Banten dengan Batalyon Mandala Yudha Kostrad berupa kegiatan sosialisasi bahaya Narkoba kepada aparat jajaran TNI yang ada di Yon Mandala Yudha,” kata Kepala BNN Prov. Banten.

Dalam sambutannya Danyon Mandala Yudha Kostrad mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kepala BNN Prov. Banten, karena dengan kunjungan ini akan meningkatkan kerjasama yang baik.

“Sosialisasi tentang bahaya Narkoba sangat perlu untuk dilaksanakan, mengingat sekarang ini Narkoba menjadi permasalahan yang memerlukan perhatian serius dari pemerintah. Oleh karena itu memerlukan dukungan dari semua pihak. Dalam hal ini Batalyon Mandala Yuhda Kostrad dan jajarannya akan mendukung kegiatan sosialisasi dan tes urine kepada internal aparat jajaran Yon Mandala Yudha Kostrad,” ujar Danyon. (Penkostrad).

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments