Danrem 091/ASN Pimpin Sertijab, Ingatkan Peran Serta Dandim Penanganan Covid-19 Dan Vaksinasi

Danrem 091/ASN Pimpin Sertijab, Ingatkan Peran Serta Dandim Penanganan Covid-19 Dan Vaksinasi

TNI AD

PK. SAMARINDA. Danrem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN), Brigjen TNI Cahyo Suryo Putro,S.I.P., M.Si, memimpin langsung acara serah terima jabatan di lingkungan Korem 091/ASN di Markas Korem 091/ASN, Selasa (7/9/2021). Jabatan yang diserahterimakan mencakup pejabat yang bertugas di Korem wilayah Kalimantan Timur.

Adapun serah terima jabatan yakni yang resmi diserahkan pejabat lama Kasiintel Kasrem 091/ASN Kolonel Arm Dodi Diantoro, S.I.P., M.M. kepada Kolonel Arm Imam Hariyadi A.S. Dandim 0904/Paser Letnan Kolonel Czi Widya Wijanarko, S.Sos., M.Tr.(Han). kepada Letnan Kolonel Inf Ronald Wahyudi, S.E., M.Tr.(Han). Dandim 0909/Kutai Timur Letnan Kolonel Czi Pabate, S.T., M.I.Pol. kepada Letnan Kolonel Czi Heru Aprianto, S.Sos., M.Si. dan penyerahan tugas tanggung jawab jabatan Kasiren Korem 091/ASN dari Danrem 091/ASN kepada Kolonel Chb Donny Oktarizal.

Danrem Brigjen TNI Cahyo Suryo Putro,S.I.P., M.Si, menuturkan “Serah terima jabatan maupun alih jabatan di lingkungan TNI AD seperti yang kita laksanakan sekarang ini, merupakan bagian dari Sistem Pembinaan Organisasi guna pembaruan dan penyegaran pemikiran dalam rangka kemajuan organisasi dan menjaga kesinambungan kepemimpinan di tubuh TNI AD, yang pelaksanaannya bersandar pada prinsip-prinsip pembinaan personel yang salah satunya menempatkan personel yang tepat pada jabatan yang tepat”.

”Rotasi jabatan di lingkungan TNI AD juga menunjukkan bahwa Reformasi Birokrasi TNI AD terus berjalan seiring dengan meningkatnya profesionalitas sumber daya manusia, nilai etika dan budaya kerja. Oleh karenanya saya menaruh harapan yang besar kepada pejabat yang baru agar kehadirannya harus diiringi semangat untuk membangun dan meningkatkan kinerja organisasi serta membawa perubahan yang lebih baik. Lanjutkan pencapaian positif yang telah ditorehkan oleh pejabat sebelumnya dan kembangkan gagasan baru yang lebih konstruktif, kreatif dan inovatif”, jelas Danrem.

“Melihat perkembangan saat ini Covid-19 masih melanda negara kita. Sehubungan dengan maraknya penyebaran wabah COVID-19 yang telah ditetapkan sebagai pandemi global maka diperlukan langkah-langkah cepat, tepat, fokus, terpadu dan sinergi serta Vaksinasi terintegrasi dalam penanganannya. Protokol Kesehatan supaya tetap dilaksanakan. Pemerintah telah kerja keras untuk memutus rantai penyebaran COVID-19 dengan mengadakan massal gratis dan menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM)”, Penekanan Danrem kepada pejabata baru.

Turut hadir dalam acara ini, Kasrem 091/ASN Kolonel Inf Triyono S.Sos, Para Kasi Kasrem 091/ASN, Para Dandim Jajaran Korem 091/ASN, Para Dan/Ka Balak Aju Jajaran Korem 091/ASN, Para Pasi Korem 091/ASN, Ketua Persit dan pengurus KCK Koorcab Rem 091/ASN Dam VI/Mlw, serta para Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil Korem 091/ASN.

Di tengah Pandemi Covid-19, Pagelaran tetap mengedepankan protokol kesehatan, hingga selesainya acara pelaksanaan berjalan tertib dan aman.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments