Pangdam Jaya Menerima Tim Pengendalian Program dan Anggaran TNI AD Tahap II TA 2021

Pangdam Jaya Menerima Tim Pengendalian Program dan Anggaran TNI AD Tahap II TA 2021

TNI AD

PK,.Kodam Jaya-Jakarta Timur. Pangdam Jaya Mayjen TNI Mulyo Aji,M.A., menerima Tim Pengendalian Program dan Anggaran TNI AD Tahap II TA 2021 yang dipimpin Kolonel Inf Tato Hadiyan, S.I.P., dari Mabesad bertempat di Ruang kerja Pangdam Jaya/Jayakarta, Jln. Mayjen Sutoyo No. 5 Cililitan Jakarta Timur, Selasa (26/10/2021).

Pengendalian merupakan fungsi Manajemen untuk memelihara pembinaan dan pengembangan kekuatan Kodam Jaya yang dimulai dari tahap perencanaan, persiapan, pelaksanaan sampai dengan pengakhiran program. Pengendalian Program dan anggaran ini bertujuan untuk menjamin terlaksananya manajemen program dan anggaran sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan.

Pada kesempatan tersebut Pangdam Jaya menyambut baik kunjungan Tim Dalwasgar karena Tim tersebut akan bekerja demi kebaikan dan kemajuan Kodam Jaya dibidang pengendalian, pengawasan dan anggaran yang merupakan pertanggungjawaban keuangan dari Negara yang digunakan untuk kepentingan Kodam Jaya.

Disamping itu Pangdam Juga memerintahkan para pejabat agar dapat memberikan data administrasi yang diperlukan selama kegiatan, hal ini agar dapat diperoleh hasil yang maksimal pada pelaksanaan Pengendalian Program dan Anggaran (Dalproggar) TNI AD Tahap II TA 2021.

Kepala Penerangan Kodam Jaya Kolonel Arh Herwin Budi Saputra dalam keterangan Press nya mengatakan bahwa hasil dari Tim Pengendalian Program dan Anggaran (Dalproggar) dapat dijadikan sebagai bahan Evaluasi dalam upaya penyempurnaan kegiatan Program Kerja dan Anggaran dilingkungan Kodam Jaya.

“Hasil kegiatan Tim Pengendalian Program dan Anggaran nantinya akan dijadikan pedoman sehingga hal-hal yang tidak sesuai dengan ketentuan akan ditindaklanjuti sebagaimana mestinya, Ungkap Kapendam Jaya kolonel Herwin.

Pada pelaksanaan kunjungan Tim Dalwasgar tersebut Pangdam didampingi oleh Asrendam Jaya Kolonel Inf Uyat.

(Pendam Jaya)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments