Posko Kejuaraan Jet Ski KASAL Cup Tarik Perhatian Menteri BPPN RI

Posko Kejuaraan Jet Ski KASAL Cup Tarik Perhatian Menteri BPPN RI

TNI AL

PK.Jakarta.Dispen Lantamal 3,- Posko Kejuaraan Jet Ski Lantamal III Jakarta tarik perhatian Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia, Suharso Manoarfa dalam rangka pertandingan olah raga perairan KASAL Cup tahun 2021 yang berlokasi di JetSki Indonesia Academy, Sabtu(27/11/2021).

Kegiatan yang mengusung tema” Melalui KASAL Cup Tahun 2021 dan dijiwai Semangat Kemerdekaan Indonesia ke-76 dalam situasi Pandemi, kita wujudkan jiwa Kebaharian dan sportifitas menuju Maritim Jaya Indonesia maju” dibuka langsung Kepala Staf Angkatan Laut(KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E.,. M.M.

Secara keseluruhan KASAL Cup diikuti Kurang lebih 2533 peserta dengan berbagai cabang olah raga diantaranya Selam, renang,dayung, layar, Jetski, dan ski air. Dari 6 cabang olahraga tersebut, KASAL Beserta Ibu Vero Yudo Margono dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia, Suharso Manoarfa beserta ibu Nurhayati Manoarfa dengan antusias ikut menyaksikan even Jet Ski kelas Junior 10-13 tahun R/A stock box dan beginner dan ameteur R/A stock box yang diikuti salah satu pesertanya dengan usia 6 tahun.

Komandan Lantamal III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq, S.A.P., CHRMP. Mengatakan,” Alhamdulillah rangkaian kegiatan hari pertama KASAL Cup secara keseluruhan berjalan dengan baik, khususnya venue Jetski berjalan cukup apik dan aman. Sementara untuk Lantamal III telah mengirimkan atlet Dayung, Layar dan Ski Air yang berlokasi di Pantai Festival Ancol, Dermaga Porlasi Sea Front dan Danau Sunter,” ujar Farouq.

“Kegiatan KASAL Cup secara umum bertujuan untuk memasyarakatkan olah raga perairan, event dengan peserta prajurit TNI, personel Polri dan masyarakat umum.

Selain itu juga sebagai pembinaan kepada atlet-atlet olahraga perairan serta untuk membangun sumber daya manusia maritim sebagai salah satu pembinaan teritorial Matra laut dalam rangka pemberdayaan Wilayah Pertahanan Laut (Dawilhanla),” lanjutnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments