Isi Kegiatan Di Bulan Suci Ramadhan, Batalyon Roket 2 Marinir Gelar Lomba Adzan

Isi Kegiatan Di Bulan Suci Ramadhan, Batalyon Roket 2 Marinir Gelar Lomba Adzan

TNI AL

PK.(Surabaya). Dalam rangka membina dan mengisi kegiatan prajurit di bulan suci Ramadhan, Batalyon Roket 2 Marinir menggelar lomba Adzan di Mushola Al Ikhlas, Karangilang Surabaya. Rabu ( 13/04/2022).

Kegiatan yang diikuti oleh prajurit tersebut, tiap Baterai mengeluarkan tiga perwakilan untuk mengikuti lomba Adzan yang mana dengan penilaiannya objektif. Adapun materi penilaian untuk lomba Adzan tersebut meliputi makhroj, tajwid, irama, suara, penjiwaan dan penghayatan yang di pimpin oleh Serka Marinir Edi Saputra.

Sementara itu, pada lomba Adzan Wadanyon Roket 2 Marinir Mayor Marinir Muflihyono menyampaikan kegiatan lomba adzan ini merupakan wujud rasa syukur sekaligus sarana untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, Selain itu juga, kegiatan tersebut merupakan bagian dari pembinaan mental bagi prajurit untuk terus mengembangkan kemampuan dibidang keagamaan.

Disampaikan juga oleh Wadanyon Roket 2 Marinir, bahwa lomba tersebut rutin dilaksanakan pada bulan Ramadhan setiap tahunnya, dan untuk mengasah potensi pada diri kita, dengan harapan dapat menambah, mempertebal serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita, khususnya bagi para prajurit Bajra Ghosa kepada Allah SWT,” Tambahnya.

Adapun hasil pada lomba adzan tersebut Juara 1 diraih oleh Serda Mar Suska Laksito Mufti dari Batrai Alfa, Juara 2 diraih oleh Batrai Bravo yaitu Pratu Mar M. Khoirul Adha dari Batrai Brafo sedangkan untuk Juara 3 diraih oleh Pratu Mar Ikhwanul Muslimin Batrai Alfa.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments