Satgas BGC TNI KONGA XXXIX-D MONUSCO Ajak Generasi Muda Kongo Gemar Membaca

Satgas BGC TNI KONGA XXXIX-D MONUSCO Ajak Generasi Muda Kongo Gemar Membaca

Hankam

PK.Jakarta.Pada peringatan Hari Buku Anak Sedunia (HBAS) tahun 2022 ini, Satgas BGC TNI KONGA XXXIX-D MONUSCO Ajak Anak generasi muda Kongo Gemar Membaca yang diaplikasikan dengan melaksanakan kegiatan Civil Military Coordination (CIMIC) ke salah satu sekolah di sekitar COB Walungu, Kongo, Jumat (8/4/2022).

Menurut Komandan Satgas BGC Kontingen Garuda TNI MONUSCO, Kolonel Inf Muhammad Faisal Nasution, pada kegiatan tersebut, tim CIMIC memberikan penyuluhan tentang pentingnya menuntut ilmu di sekolah kepada anak anak dan masyarakat setempat. Satgas BGC juga memberikan bantuan berupa buku dan alat tulis, serta mengajarkan siswa siswi melukis dan mewarnai gambar.

Diakhir kegiatan, tim yang dipimpin oleh Perwira Seksi CIMIC Kapten Arh Angga, juga mengenalkan senam asal Indonesia, Gemu Famire agar badan tetap sehat dan bugar. Dalam kegiatan tersebut, Satgas BGC TNl juga melibatkan tim FET (Female Engagement Team) untuk membantu dan memeriahkan jalannya kegiatan.

Puspen TNI/Mpk/atr

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments