Kasau Resmikan Penggunaan Simulator Pesawat NC-212i Hasil Karya Anak Bangsa

Kasau Resmikan Penggunaan Simulator Pesawat NC-212i Hasil Karya Anak Bangsa

TNI AU

PK.Malang.—– Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., CSFA meresmikan penggunaan simulator pesawat kassa NC-212i “Agung Priantoro”. Gedung Simulator yang dilengkapi _Flight Training Device (FTD)_ diresmikan Kasau dalam sebuah upacara, di Lanud Abdulrachman Saleh, Malang, Jawa Timur, Jumat 13/1/2023).

“Gedung Simulator yang dilengkapi _Flight Training Device_ atau FTD ini, merupakan hasil kreasi anak bangsa, sebagai perwujudan kemandirian industri pertahanan dalam negeri kita, yang tentunya juga memberikan nilai keutamaan tersendiri,” ungkap Kasau.

FTD hasil karya anak bangsa ini berperan penting meningkatkan pemahaman para _aircrew_ terhadap teknologi pesawat NC-212i yang menggunakan _avionik-glass cockpit_ modern, secara lebih mendalam.

“Dengan fasilitas FTD ini, juga akan sangat membantu pelatihan para penerbang baru atau siswa Kursus Pengenalan Terbang Pesawat Angkut (KPTPA), utamanya pada adaptasi _cockpit_ ,” tambah Kasau.

Kasau berharap, peresmian Simulator Pesawat NC-212i dapat meningkatkam profesionalisme dan kemampuan awak pesawat NC212i secara signifikan, sekaligus semakin meningkatkan safety dalam misi penerbangan para awak udara Skadron Udara 4.

Kasau juga berpesan, agar fasilitas penerbangan ini dirawat dan dijaga dengan baik, sehingga dapat memberikan manfaat yang seluas-luasnya dalam jangka waktu yang panjang, serta selalu dievaluasi penggunaannya, guna peningkatan potensi pemanfaatan dan kualitasnya.

Kepada Wing 2 Lanud Abd Saleh, Kasau menginstruksikan untuk menyusun silabi latihan dan menyiapkan program pelatihan dan pengajaran yang tepat. Selain itu juga menyiapkan instruktur yang berkompeten dan memahami sistem pesawat secara detail.

Hadir saat peresmian Pangkoopsudnas Marsdya TNI M. Tony Harjono, S.E., M.M, para Asisten Kasau, Dankoharmatau, Pangkoopsud II, para Kepala Dinas Mabesau, dan Komandan Lanud Abdulrachman Saleh.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments