Jenderal Agus Dilantik Jadi Panglima TNI, Kapolri Harap Sinergi TNI-Polri Makin Solid

Jenderal Agus Dilantik Jadi Panglima TNI, Kapolri Harap Sinergi TNI-Polri Makin Solid

Polhukam

PK.Jakarta,.Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberi ucapan selamat atas dilantiknya Jenderal TNI Agus Subiyanto menjadi Panglima TNI. Dia berharap Jenderal Agus membawa TNI semakin profesional.

Melansir dari detik.com, hal itu diungkapkan Jenderal Listyo Sigit di akun Instagramnya @listyosigitprabowo, Rabu (22/11).

“Saya beserta Keluarga Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia mengucapkan selamat atas pelantikan Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., sebagai Panglima TNI,” kata Jenderal Sigit.

Dia berharap TNI dan Polri semakin solid dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) demi menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Kapolri mengatakan ada banyak tantangan untuk dihadapi Indonesia di waktu depan.

“Semoga senantiasa diberikan kekuatan dalam menjalankan amanah sehingga mampu membawa TNI semakin profesional serta terus bersinergi bersama Polri untuk menghadapi tantangan tugas guna memelihara situasi kamtibmas dan menjaga keutuhan NKRI,” kata Sigit.

Kapolri juga mengapresiasi Laksamana TNI Yudo Margono. Dia mengatakan sinergitas TNI-Polri di masa Laksamana Yudo terjalin baik.

“Kami juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Bapak Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. atas kebersamaan dan kerja sama yang solid selama ini dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kami berdoa semoga Bapak sekeluarga akan selalu diberikan kesehatan dan kesuksesan dimana pun berada,” ungkapnya.

Sebelumnya, Jenderal Agus Subiyanto resmi dilantik sebagai Panglima TNI menggantikan Laksamana Yudo Margono. Pelantikan berlangsung di Istana Negara, Jakarta Pusat pada Rabu (22/11) kemarin. (detik)

Editor: Agung Setiadi

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments