TNI AL. Kodiklatal. Surabaya, 31 Oktober 2024—–Komandan Pusat Pendidikan Hidro-Oseanografi (Danpusdikhidros) Kodikopsla Kodiklatal Kolonel Laut (P) Tri Ariyah Hari Saputra menyematkan Brevet Surveyor CAT-B Hidrografi kepada 15 Siswa Dikspespa Hidros 22/2024. Ancol, Jakarta. (30/10/24)
Komandan Pusdikhidros mengucapkan selamat atas keberhasilan seluruh Perwira Siswa (Pasis) yang akan menyelesaikan Dikspespa Hidro-Oseanografi dengan kategori surveyor CAT B Hidrografi yang telah ditempuh selama 6 (enam) bulan.
“Ditandai dengan penyematan Brevet Hidrografer ini, saya berharap menjadi semangat dan bekal pengetahuan, serta keterampilan para Siswa sekalian yang nantinya akan diterapkan di tempat penugasan selanjutnya” ucap Danpusdikhidros.
Lanjutnya, Pamen berpangkat Kolonel itu berpesan agar tetap semangat dan terus selalu belajar dan berlatih, agar mampu mengikuti perkembangan tugas di lapangan yang meliputi kegiatan survey, penelitian dan pemetaan laut seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Kelima belas Pasis Dikspespa Hidros ini akan melaksanakan penutupan pendidikan dalam beberapa hari kedepan, dimana sebagai Perwira Hidrografi nantinya siap ditugaskan untuk mengemban jabatan sebagai Perwira Divisi Operasi pada Kapal Survei Kelas Samudera atau Kelas Pantai, Perwira Unit Survei atau jabatan lain setingkat jabatan Perwira Survei di KRI dan Pendirat.