PK.Lumajang.—Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Kohir mendampingi kunjungan kerja Menteri Pertanian RI,Dr.H.Andi Amran Sulaiman,M.P di lokasi PTPN I Regional 5 PG Jatiroto Kabupaten Lumajang,Jawa Timur.Rabu (11 Mei 2025)
Kunjungan kerja Menteri Pertanian RI di PTPN I Regional 5 PG Jatiroto Lumajang ini merupakan komitmen negara untuk memperkuat sektor hilirisasi agar nilai tambah komoditas tebu semakin dirasakan manfaatnya oleh petani dan masyarakat, karena Jatim merupakan penyumbang gula nasional sebesar 55%.
“Keluhan tetangga kita saat ini adalah krisis pangan, dan kita bersyukur posisi pangan nasional kita saat ini aman karena stok kita setelah merdeka mencapai yang tertinggi yaitu 4 Juta ton, ini merupakan kerja sama kita semua dan kolaborasi atas gagasan Bapak Presiden RI,” ujar Menteri Pertanian.
Pada kesempatan lain Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Kohir menyampaikan ” Ini adalah wujud nyata kolaborasi TNI AD dengan Kementerian Pertanian dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan khusus nya gula nasional, dimana kehadiran TNI mendampingi petani untuk mewujudkan kesejahteraan petani dan memperkuat sektor pertanian, untuk mendukung pemerintah dalam Swasembada gula,”ujar Danrem.
(Penrem 083″Produktif “)